Personel Polsek Teunom Laksanakan Patroli Kamtibmas Guna Cegah Gangguan Keamanan di Wilayah Hukumnya
Calang – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif, Personel Polsek Teunom Polres Aceh Jaya melaksanakan kegiatan Patroli Kamtibmas di wilayah hukumnya pada Jumat malam, 07 November 2025 sekira pukul 21.00 WIB hingga selesai.
Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan oleh personel Polsek Teunom, yakni Aipda T. Afrizal dan Brigadir Mirza Fardhiananda. Adapun rute patroli menyasar sejumlah titik yang dinilai rawan terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas).
Kapolres Aceh Jaya AKBP Zulfa Renaldo, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Teunom Iptu Koko Khadafi, menjelaskan bahwa patroli ini merupakan kegiatan preventif kepolisian guna mencegah terjadinya potensi gangguan Kamtibmas, serta memastikan terciptanya suasana yang aman, nyaman, dan tertib bagi masyarakat di wilayah hukum Polsek Teunom.
“Kegiatan patroli malam ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan mencegah munculnya gangguan Kamtibmas. Kami ingin memastikan bahwa aktivitas masyarakat di malam hari dapat berjalan dengan lancar dan situasi tetap kondusif,” ujar Iptu Koko.
Selama pelaksanaan patroli, situasi di wilayah Kecamatan Teunom terpantau aman, tertib, dan kondusif. Tak ditemukan adanya kejadian menonjol maupun gangguan keamanan selama kegiatan berlangsung.
Masyarakat menyambut positif kegiatan patroli yang rutin dilaksanakan oleh personel Polsek Teunom. Kehadiran polisi di tengah masyarakat dinilai mampu memberikan rasa aman dan nyaman, sehingga warga dapat beraktivitas dengan tenang serta lebih produktif dalam mendukung pertumbuhan ekonomi di wilayahnya.
Kegiatan patroli Kamtibmas ini akan terus ditingkatkan oleh Polsek Teunom sebagai bentuk komitmen Polri dalam menjaga Harkamtibmas dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.

