Patroli Rutin Dan Himbauan Kamtibmas Oleh Polsek Sampoiniet Polres Aceh Jaya

Calang – Personel Polsek Sampoiniet Polres Aceh Jaya melaksanakan Patroli Rutin dan Himbauan Kamtibmas di wilayah hukum Sampoiniet, Sabtu, 16 Desember 2023 pukul 09.30 WIB.

Patroli dilakukan di daerah rawan guantibmas, warung, dan tempat keramaian masyarakat. Personil Polsek Sampoiniet memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban. Masyarakat diminta segera menghubungi layanan Polisi 110 apabila mengetahui atau mengalami situasi yang memerlukan perhatian kepolisian.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah Mapolsek Sampoiniet tetap aman dan kondusif. Tidak ditemukan tanda-tanda guantibmas atau kegiatan mencurigakan lainnya. Ini menandakan bahwa sebagian besar masyarakat, khususnya di Kecamatan Sampoiniet dan Darul Hikmah, telah mematuhi ketentuan hukum dan norma-norma yang berlaku di desa mereka.

Pihak Polsek Sampoiniet berkomitmen untuk terus melakukan patroli dan himbauan kepada masyarakat guna memastikan kepatuhan terhadap peraturan dan menjauhi pelanggaran baik yang berkaitan dengan undang-undang maupun qanun yang berlaku. Keberhasilan ini menjadi bukti kolaborasi yang baik antara Polsek Sampoiniet dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *